Selasa, 08 September 2009

Pesanan Kue di Jaktim Meningkat

JAKARTA, MP - Permintaan bahan-bahan kue mulai meningkat di Pasar tradisonal Jakarta Timur, karena para ibu rumah tangga mulai sibuk mempersiapkan membuat berbagai macam kue untuk menyambut Lebaran.

"Sejumlah ibu rumah tangga mulai membeli bahan-bahan untuk membuat kue lebaran, sehingga omzet para pedagang mulai meningkat," ujar Aminah, pedagang bahan-bahan kue di Pasar Perumnas Klender, di Jakarta, Selasa (8/9).

Ia mengatakan, sejak tiga hari yang lalu permintaan bahan kue lebaran sudah meningkat, dan jika dibandingkan pekan sebelumnya pembeli masih sepi.

Ia menjelaskan, bahan-bahan kue yang paling banyak dibeli saat ini seperti, tepung terigu dengan harga masih Rp8.000/kg, margarin ukuran kecil Rp5.000 per bungkus, Mentega Rp15.000/kg, coklat bubuk dengan harga Rp12.000 per bungkus, telur Rp 14.000/kg, gula pasir 10.000/kg

Vanili harga masih Rp3.500 per tabung, pewarna kue dengan harga Rp2.500 per tabung, dan soda kue dengan harga Rp4.000 per gram.

Ia memperkirakan, permintaan bahan-bahan untuk membuat kue akan terus meningkat hingga minggu keempat puasa.

"Membuat kue bagi sebagian masyarakat merupakan keharusan, karena sudah menjadi kebiasaan hampir tiap tahunnya menyambut lebaran dengan hidangan aneka kue yang lezat," ujarnya.

Ujang, pedagang bahan kue lainnya di Pasar Jatinegara, Jakarta Timur, mengatakan, permintaan bahan-bahan kue mulai ramai sejak memasuki minggu kedua Ramadhan.(red/cok)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails

Jasa Perizinan Bangunan